Cari di Blog Ini

Rabu, 25 Desember 2013

Citilink Tambah Jadwal Dan Rute Penerbangan Untuk Layani Liburan Akhir Tahun

Citilink Tambah Jadwal Dan Rute Penerbangan Untuk Layani Liburan Akhir Tahun. Maskapai penerbangan berbiaya murah, Citilink, telah siapkan sejumlah penerbangan tambahan untuk melayani tingginya permintaan dari penumpang pesawat berkaitan dengan liburan akhir tahun 2013. Selain itu, Citilink juga sudah menambah beberapa rute baru dengan tujuan ke beberapa kota di Indonesia dan luar negeri.
Citilink Indonesia. ZonaAero
Citilink siapkan penerbangan tambahan Natal-Tahun Baru

Maskapai Citilink telah menyiapkan penerbangan tambahan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang selama masa liburan Natal 2013 hingga awal Tahun Baru 2014. "Penambahan penerbangan sudah mendapatkan persetujuan Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan," kata VP Corporate Communication Citilink Harismawan Wahyuadi dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa (24/12/2013).

Menjelang liburan Natal dan Tahun Baru 2014, ujar dia, terdapat peningkatan permintaan penerbangan, sehingga Citilink menyiapkan "extra flight" atau penerbangan tambahan untuk memenuhi permintaan masyarakat. Penambahan frekuensi penerbangan, menurut Haris, dimulai 20 Desember 2013 hingga 6 Januari 2014. Ada beberapa rute yang frekuensi penerbangannya ditambah seperti Jakarta-Medan dari empat kali menjadi enam kali sehari. Selain itu, lanjutnya, rute Jakarta-Padang juga ditingkatkan menjadi tiga kali dan Jakarta-Semarang hingga enam penerbangan sehari.

Citilink sejak 15 Desember 2013 juga menambah rute baru dan membuka kembali jalur yang dahulu sempat vakum antara lain Surabaya-Balikpapan, Surabaya-Banjarmasin, Balikpapan-Yogyakarta, Balikpapan-Denpasar, dan Balikpapan-Makasar dengan frekuensi satu hingga dua kali sehari. "Rute dengan base dari Surabaya cukup diminati, karena banyak penumpang yang melakukan perjalanan bisnis langsung ke beberapa wilayah di Kalimantan, tanpa perlu ke Jakarta lagi," kata Harismawan.

Ia mengatakan, kinerja Citilink saat ini dinilai mengalami peningkatan seperti "on time performance" (OTP) yang ketepatan waktu keberangkatannya mencapai rata-rata 85,5 persen. Harismawan juga mengungkapkan, maskapainya juga akan memulai penerbangan ke sejumlah rute regional antara lain ke Singapura, Malaysia, dan Perth (Australia Barat). "Walau kami merupakan maskapai berbiaya hemat (LCC) namun tetap memberikan layanan yang terbaik layaknya penerbangan full service," ujarnya.

www.antaranews.com

Bali Menjadi Destinasi Penerbangan Favorit Liburan Akhir Tahun

Bali Menjadi Destinasi Penerbangan Favorit Liburan Akhir Tahun. Kursi penerbangan dengan tujuan ke Bandara Internasional Ngurah Rai semakin bertambah jumlahnya berkaitan Liburan Natal dan Tahun Baru 2014. Sejumlah maskapai telah mengajukan penambahan jadwal penerbangan dengan tujuan pulau pariwisata tersebut. Maskapai-maskapai tersebut diantaranya adalah Garuda Indonesia, Sriwijaya Air, Citilink, dan Air Asia.
Bandara Internasional Ngurah Rai Bali. ZonaAero
Maskapai Berebut Minta Tambahan Penerbangan ke Bali

Menyambut libur Natal dan Tahun baru 2014, sejumlah maskapai penerbangan mengajukan kuota penerbangan tambahan khususnya ke kota tujuan wisata, Bali. Tercatat sebanyak 4 maskapai telah mengajukan kuota sebbanyak 25.402 seat. Communication Officer I Gusti Ngurah Rai International Airport, Sherly Yunita, mengatakan empat maskapai penerbangan tersebut adalah Citilink, Air Asia, Garuda Indonesia dan Sriwijaya Air. "Total ada 145 penerbangan tambahan. Dari jumlah itu kursi tambahan yang disediakan sebanyak 25.402 seat," ucap Shearly melalui surat elektronik, Selasa (24/12/2013).

Sherly menjelaskan, permintaan penerbangan tambahan tahun ini melonjak hingga 91% dibandingkan setahun sebelumnya. Sementara pemohonan penambahan kursi meningkat lebih tinggi hingga mencapai 187%. Setahun yang lalu, permintaan penerbangan tambahan maskapai penerbangan pada 2012 mencapai 76 jadwal dengan tambahan 8.848 kursi penumpang.

Pada bagian lain, perusahaan pengelola Bandara Ngurah Rai Bali, PT Angkasa Pura I membuka posko terpadu monitoring angkutan Natal dan Tahun baru. "Posko sudah dibuka sejak tanggal Rabu (18/12/2013) hingga Sabtu (4/1/2014)," tutur Sherly. Posko monitoring berlokasi di keberangkatan domestik dan melibatkan petugas gabungan diantaranya Angkasa pura 1, TNI AU, otoritas bandara, kantor kesehatan pelabuhan, dan polisi udara. "Posko ditempatkan di public hall keberangkatan domestik dan beroperasi 24 jam. Penumpang bisa mencari informasi di situ," demikian Sherly.

Berikut adalah maskapai penerbangan yang telah meminta kuota penambahan serta kota tujuan penerbangan pada Natal dan Tahun Baru 2014:

1. Garuda Indonesia tujuan Jakarta 2 extra flight dengan total kursi 512 seat.
2. Sriwijaya Air tujuan Jakarta 53 extra flight dengan total 8690 seat.
3. Citilink tujuan Jakarta 30 extra flight dengan total 5400 seat.
4. Air Asia tujuan Jogja 12 extra flight dengan total 2160 seat.
5. Air Asia tujuan Bandung 24 extra flight dengan total 4320 seat.
6. Air Asia tujuan Makasar 24 extra flight dengan total 4320 seat.

bisnis.liputan6.com

Pesawat N-219 Produksi PTDI Bakal Go International Tahun 2017

Pesawat N-219 Produksi PTDI Bakal Go International Tahun 2017. N-219 adalah jenis pesawat bermesin propeller dengan kapasitas 19 penumpang yang dikembangkan dan diproduksi oleh pabrik pesawat terbang PT Dirgantara Indonesia. Pesawat terbang ini mampu lepas landas dan mendarat di landasan yang hanya memiliki panjang 600 meter saja sehingga masuk dalam jajaran pesawat tipe STOL (Short Take-Off and Landing).
N-219. ZonaAero
Pesawat N-219 masuk pasar dunia tahun 2017

Pesawat N-219 produksi PT Dirgantara Indonesia (PTDI) ditargetkan masuk ke pasar internasional tahun 2017. "Saat ini rintisan pesawat N-219 sudah dilakukan dan ditargetkan pada 2016 sudah diproduksi dan perizinannya keluar, sehingga 2017 kami bisa masuk pasaran internasional," kata Asisten Direktur Bidang Jaminan Mutu dan Humas PTDI Sony Saleh Ibrahim di Bandung, Selasa*(24/12/2013).

Pesawat N-219 merupakan pesawat baling-baling berukuran kecil. Menurut Sony, pesawat itu cocok untuk penerbangan perintis. "Pesawat itu masuk pesawat kecil, namun N-219 memiliki kapasitas penumpang lebih banyak dari pesawat sejenisnya yang ada saat ini. Pesawat ini akan mampu mendarat di landasan pacu pendek dan juga di daerah pegunungan," katanya.

Sony yakin pesawat N-219 bisa primadona dalam penerbangan perintis dan jarak pendek. "N-219 bisa bersaing dengan keunggulan dari sisi kualitas dan juga harga yang jauh lebih ekonomis. Harganya di kisaran empat juta dolar AS hingga 4,5 juta dolar AS, keunggulan lainnya daya angkut lebih besar," katanya.

Ia mengatakan, PTDI berharap bisa memenuhi 20 persen kebutuhan pesawat kecil dunia yang selama tahun 2012 saja sekitar 800 unit. Perusahaannya, lanjut Sony, berencana menyasar pasar Asia dan Afrika. PTDI juga menggenjot produksi dan pemasaran pesawat N-295, CN-235 MPA, helikopter NBell 412 EP serta pesawat N-212 baik versi sipil maupun militer.

Menurut Sony, saat ini sekitar 60 persen pesawat produk PTDI merupakan pesanan dari pemerintah.

www.antaranews.com

Selasa, 24 Desember 2013

Harga Tiket Pesawat Di Papua Melonjak Tinggi Jelang Liburan Akhir Tahun

Harga Tiket Pesawat Di Papua Melonjak Tinggi Jelang Liburan Akhir Tahun. Harga tiket penerbangan di sejumlah kota di Provinsi Papua mengalami kenaikan yang sangat tinggi. Hal ini dikarenakan tingginya permintaan tiket pesawat terbang sehubungan dengan liburan Natal dan Tahun Baru 2014. Kenaikan harga tiket pesawat tersebut mencapai tingkat tertinggi dari tarif batas atas.
Bandara Sentani Jayapura Papua. ZonaAero
Harga Tiket Pesawat Gila-gilaan

Libur Natal dan tahun baru membuat harga tiket pesawat melonjak tinggi sekali. "Harga tiket pesawat gila-gilaan. Itu pun kalau ada," ujar Rudi, seorang pengusaha travel di Manokwari. Menurutnya, jelang perayaan Natal dan Tahun Baru permintaan tiket sangat tinggi. Bahkan jauh hari sebelumnya, tiket pesawat dari Manokwari dengan berbagai tujuan seperti Sorong, Makassar, Surabaya, Manado, Jakarta, Jayapura dan Ambon, sudah banyak dipesan.

Kamis, 19 Desember 2013

Penerbangan Perdana NAM Air Dimulai Dari Jakarta Menuju Pontianak Dan Yogyakarta

Penerbangan Perdana NAM Air Dimulai Dari Jakarta Menuju Pontianak Dan Yogyakarta. Penerbangan perdana maskapai NAM Air dilaksanakan Kamis 19 Desember 2013 dengan menggunakan Boeing 737-500. Rute penerbangan dimulai dari Jakarta menuju Pontianak dan Yogyakarta.
NAM Air. ZonaAero
Terbang perdana, NAM Air belum gunakan pesawat buatan Habibie

Maskapai penerbangan NAM Air yang merupakan sister company Sriwijaya Air bakal memulai penerbangan pertamanya pada Kamis (19/12/2013). NAM Air take off dari Jakarta menuju Pontianak dan Yogyakarta. NAM Air mulai terbang pukul 06.00 WIB dan tiba di Pontianak pada pukul 07.30 WITA. Selanjutnya, NAM Air melanjutkan penerbangan menuju Yogyakarta pada pukul 08.00 WITA dan akan tiba pada pukul 09.30 WIB.

Garuda Indonesia Tingkatkan Pendapatan Dalam Bentuk Mata Uang Dolar AS

Garuda Indonesia Tingkatkan Pendapatan Dalam Bentuk Mata Uang Dolar AS. Langkah tersebut dilakukan dengan strategi menambah frekuensi penerbangan untuk rute internasional. Hal ini dilakukan oleh maskapai Garuda Indonesia akibat semakin melemahnya nilai tukar rupiah terhadap mata uang dolar Amerika Serikat. Adanya depresiasi terhadap nilai tukar rupiah ini menyebabkan pendapatan maskapai penerbangan di Indonesia menjadi menurun.
Garuda Indonesia. ZonaAero
Ingin Raup Dolar, Garuda Indonesia Tambah Penerbangan Internasional

Depresiasi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS (Amerika Serikat) di angka 14% secara year on year (yoy) mendorong PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) meningkatkan rute penerbangan internasional di 2014. Ini karena perusahaan juga ingin meraup pendapatan dalam mata uang dolar AS. Itu dikatakan Emirsyah Satar, Direktur Utama PT Garuda Indonesia, di Jakarta, Selasa (17/12/2013). Saat ini, rute penerbangan domestik Garuda Indonesia mencapai 55%. Sisanya melayani penerbangan internasional.

Menurut Emirsyah Satar, maskapai yang melayani rute penerbangan domestik terbebani pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Ini disebabkan pendapatan operasional dalam mata uang rupiah, tapi biaya pengeluaran menggunakan dolar AS. "Airline yang melayani domestik dan internasional mau tidak mau hampir sebagian bisa ter-cover atau subsidi silang, tapi tetap nombok sedikit," terang Emir.

Pembiayaan operasional maskapai penerbangan sebesar 60% menggunakan dolar AS, khususnya untuk perawatan, sewa pesawat, dan konsumsi bahan bakar. Hal itu terlihat dari pengurangan pesawat untuk anak perusahaan Garuda Indonesia, PT Citilink Indonesia. "Citilink menurunkan rencana penambahan enam pesawat menjadi tiga pesawat," ungkap Emir.

Untuk menekan konsumsi bahan bakar, Garuda Indonesia meningkatkan utilisasi pesawat. Di sisi lain, ada implementasi penerbangan langsung. "Semua dilakukan agar menutupi kenaikan biaya akibat depresiasi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS," jelas Emir.

Indonesian National Air Carriers Assosiation (INACA) mengajukan perubahan tarif batas atas penerbangan atau pengenaan surcharge bagi penerbangan domestik berdasarkan waktu tempuh. Perubahan biaya akan dibebankan kepada konsumen moda transportasi angkutan udara.

www.metrotvnews.com

Pembayaran Pembelian Tiket Pesawat Citilink Bisa Melalui ATM BII

Pembayaran Pembelian Tiket Pesawat Citilink Bisa Melalui ATM BII. Kemudahan pembayaran pembelian tiket pesawat Citilink secara online ini dapat terselenggara setelah PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) dan PT Citilink Indonesia menandatangani kerjasama dalam layanan ini pada hari Rabu tanggal 18 Desember 2013. Selanjutnya kerjasama ini direncanakan akan makin dikembangkan pada layanan transaksi elektronik BII lainnya, termasuk Internet Banking dan Mobile Banking.
Citilink Indonesia. ZonaAero
BII dan Citilink Permudah Pembayaran Tiket Pesawat

PT Bank Internasional Indonesia Tbk menjalin kerja sama dengan PT Citilink Indonesia dalam pembayaran online travel agent melalui BII Corporate On Line Payment (BII CoOLPAY) dan pembayaran online tiket melalui ATM BII.

Penandatanganan nota kesepahaman kerja sama dilakukan pada Rabu 18 Desember 2013 dan dihadiri Pjs Presiden Direktur BII, Thila Nadson dan Chief Executive Officer (CEO) Citilink Indonesia, Arif Wibowo. "Melalui BII CoOLPAY, biro perjalanan Citilink dapat melakukan pembayaran tiket tanpa datang ke bank," ujar Thila di Jakarta.

Thila menuturkan, dengan kerja sama ini, pelanggan Citilink dapat melakukan transaksi pembayaran online melalui 1.400 lebih ATM BII di seluruh Indonesia. Ke depan, dia berharap, kerja sama ini dapat dikembangkan ke jaringan elektronik BII lainnya, termasuk Internet Banking dan Mobile Banking.

Sementara itu, Arif Wibowo berharap, dengan kerja sama ini, pelanggan Citilink akan semakin mudah untuk membayar tiket Citilink. "Kerja sama dengan BII ini sesuai dengan komitmen kami, yaitu melayani dengan simple, on time, dan convenient," kata Arif.

bisnis.news.viva.co.id

Rabu, 18 Desember 2013

Harga Tiket Pesawat Di Palembang Naik Jelang Liburan Akhir Tahun 2013

Harga Tiket Pesawat Di Palembang Naik Jelang Liburan Akhir Tahun 2013. Kenaikan harga tiket pesawat untuk penerbangan dari kota Palembang tersebut dipicu oleh meningkatnya jumlah permintaan tiket pesawat. Kenaikan permintaan tiket terutama untuk penerbangan menuju Jakarta dan Singapura.
Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang. ZonaAero
Permintaan tiket pesawat terbang di Palembang meningkat

Permintaan tiket pesawat terbang di Palembang tujuan Jakarta dan Singapura menjelang Hari Natal dan Tahun Baru 2013 mulai meningkat. Berdasarkan keterangan sejumlah petugas biro perjalanan wisata di Palembang, Selasa, peningkatan permintaan tiket pesawat terbang itu terjadi untuk penerbangan mulai 20 Desember dan diperkirakan akan terus meningkat.

Petugas Biro Perjalanan Wisata Musi Amalia Tour and Travel, Fitriyansyah, mengatakan, karena permintaan yang tinggi itu, sejumlah operator penerbangan di Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, mulai mengurangi bahkan meniadakan tiket promo.

Beberapa hari sebelumnya masih banyak tiket pesawat promo seperti tujuan Palembang-Jakarta dengan harga tiket sekitar Rp300.000-an tapi kini harga tiket paling rendah Rp440.000.

Begitu juga tujuan Palembang-Singapura yang biasanya dalam kondisi normal harga tiket masih di kisaran Rp900.000-an per orang satu kali penerbangan kini harganya sudah mulai naik dengan harga terendah sekitar Rp1,2 juta.

www.antaranews.com

Selasa, 17 Desember 2013

Penerbangan Langsung Surabaya-Kendari Dilayani Sriwijaya Air Mulai 20 Desember 2013

Penerbangan Langsung Surabaya-Kendari Dilayani Sriwijaya Air Mulai 20 Desember 2013. Rute penerbangan yang menghubungkan Surabaya-Kendari tersebut dioperasikan oleh maskapai Sriwijaya Air dengan menggunakan pesawat terbang penumpang jenis Boeing 737-300. Dengan dibukanya rute baru ini telah menjadikan Sriwijaya Air sebagai satu-satunya maskapai di Indonesia yang mengoperasikan penerbangan langsung tanpa transit yang menghubungkan kota Surabaya dan kota Kendari.
Sriwijaya Air. ZonaAero
Sriwijaya Air Buka Jalur Penerbangan Surabaya-Kendari

Maskapai penerbangan nasional Sriwijaya Air membuka jalur penerbangan baru Surabaya ke Kendari secara langsung (tanpa transit) yang mulai dilaksanakan 20 Desember 2013 mendatang dengan menggunakan armada pesawat Boeing 737-300. Agus Soedjono, Senior Manager Corporate Communications Sriwijaya Air (SA) kepada wartawan di Surabaya, Jawa Timur, Senin (16/12/2013) menjelaskan, penerbangan tersebut berangkat dari Surabaya pukul 10.15 WIB dan tiba di Kendari 13.10 WITA. "Penerbangan ini menjawab kebutuhan masyarakat akan penerbangan langsung ke Kendari, dan Sriwijaya Air menjadi satu-satunya airline yang memiliki penerbangan langsung kesana," ucapnya didampingi Distrik manajer SA Surabaya, Hendrik Ardiansah.

Ia menuturkan, Kendari sebagai Ibu Kota Sulawesi Tenggara, adalah daerah yang kaya akan bijih nikel dan emas, disamping memiliki tempat wisata bahari terkenal di dunia yaitu Wakatobi, sehingga masyarakat Jatim sekitarnya mudah untuk menjangkau obyek wisata yang ada di Sultra, sebaliknya warga Sultra melancong atau berbisnis ke Surabaya. Agus menjelaskan, terhitung mulai 20 Desember 2013 hingga 5 Januari 2014, Sriwijaya Air menyiapkan 28.200 kursi tambahan dalam rangka menghadapi libur Natal dan Tahun Baru 2014 dengan melakukan penerbangan tambahan atau ekstra.

Penerbangan dimaksud, ialah Jakarta-Tanjung Pandan PP dari empat kali menjadi lima kali sehari, Jakarta-Pangkalpinang PP dari enam kali menjadi tujuh kali sehari, Jakarta-Pontianak PP dari enam kali menjadi tujuh kali sehari, Jakarta-Malang PP dari tiga kali menjadi empat kali sehari, Jakarta-Denpasar PP dari dua kali menjadi tiga kali sehari. Sedangkan untuk Makassar-Manokwari dari satu kali menjadi dua kali sehari, yang dilayani pada Senin, Rabu dan Jumat. "Adanya penerbangan ekstra ini sebagai langkah untuk mengantisipasi kebutuhan pelanggan yang sangat tinggi menjelang 'peak season' akhir tahun ini," tuturnya.

Penerbangan tersebut akan dilayani Sriwijaya Air dengan mengoperasikan armada Boeing 737-300, 400, 500, dan 800 NG. "Bila pada 'extra flight' ini terjadi lonjakan permintaan, maka Sriwijaya Air akan menyiapkan tambahannya. Karena hal ini sifatnya 'flexible respons', jadi tidak menutup kemungkinan bahwa 'seats' yang akan disediakan dapat melebihi dari jumlah yang disiapkan saat ini," tambah Agus.

Jumlah kursi tambahan tahun ini, mengalami kenaikan sekitar 60 persen bila dibandingkan dengan kursi tambahan Natal dan Tahun Baru 2013 lalu, di mana jumlah kursi sekitar 11.100 dengan masa liburan selama 20 hari. Agus berharap, walaupun di tahun ini masa liburan jauh lebih pendek dibandingkan tahun lalu, tidak akan mengurangi animo penumpang untuk menggunakan jasa penerbangan dalam menghabiskan liburan Natal dan Tahun Baru. Sementara itu, tentu dengan adanya penambahan jumlah kursi di akhir tahun dan memasuki awal Tahun Baru 2014, jumlah penumpang Sriwijaya Air tahun ini diharapkan bisa mencapai 10,5 juta orang. Saat ini Sriwijaya Air telah memiliki 36 pesawat yang terdiri dari Boeing 737-300 12 unit, 737-400 lima unit, 737-500 15 unit dan 737-800 NG empat unit, demikian Agus.

www.beritasatu.com

Jumat, 13 Desember 2013

Emirates Operasikan Penerbangan Dubai-Los Angeles Menggunakan Pesawat Airbus A380

Emirates Operasikan Penerbangan Dubai-Los Angeles Menggunakan Pesawat Airbus A380. Rute penerbangan yang menghubungan kota Dubai dan Los Angeles ini merupakan jalur penerbangan terpanjang yang dioperasikan oleh Emirates dengan menggunakan pesawat Airbus A380. Durasi penerbangan tersebut adalah 16 jam 20 menit dan dilayani sejak 3 Desember 2013.
Emirates Airbus A380. ZonaAero
Emirates Buka Penerbangan Dubai-Los Angeles

Maskapai Emirates membuka penerbangan Dubai-Los Angeles menggunakan armada A380. Armada dengan double-decker mendarat di Los Angeles pada 3 Desember 2013 dan menjadi layanan A380 terpanjang di dunia untuk operasinya. Penerbangan bersejarah ini melintasi Federasi Rusia, Kutub Utara dan Kanada Timur, memiliki durasi 16 jam 20 menit. "Mengusung armada A380 yang penuh kemewahan ke City of Angels ini sepertinya cocok karena pesawat ini mencerminkan kemewahan gaya hidup Hollywood," kata Hubert Frach, Divisional Senior Vice President, Commercial Operations West Emirates, Selasa (10/12/2013).

Emirates A380 memang berbeda dengan yang lain. Kelas Ekonomi menyediakan fasilitas yang lengkap, mini-pods eksklusif di Kelas Bisnis dan private suites di Kelas Utama. Di atas dek pesawat, penumpang Kelas Utama dapat menyegarkan diri di salah satu dari dua Onboard Spa Shower, sementara penumpang Kelas Satu dan Kelas Bisnis dapat beramah tamah dan berbaur di Onboard Lounge sambil menikmati minuman dan bercengkerama di atas ketinggian 40.000 kaki.

Penumpang di semua kabin memiliki akses ke Wi-Fi, 1.500 saluran hiburan dalam penerbangan danmasakan yang disiapkan oleh koki khusus, dan dilayani oleh awak kabin terlatih dan multi-bahasa. Penumpang juga mendapatkan tambahan bagasi yang cukup banyak yaitu, 30 kilogram di Kelas Ekonomi, 40 kilogram di Kelas Bisnis dan 50 kilogram di Kelas Utama. Penumpang premium juga dapat menikmati lounge yang disediakan dan supir untuk mengantarkan ke berbagai tujuan di seluruh jaringan Emirates.

Maskapai penerbangan ini mulai terbang ke Los Angeles pada 2008 menggunakan Boeing 777-200LR. Perkenalan layanan A380 dengan kapasitas 489 kursi, yang ditunjang oleh mesin GE GP7200 buatan AS, merupakan respon langsung terhadap permintaan lebih dari satu juta penumpang yang bepergian antara Los Angeles dan Dubai sejauh ini. Layanan A380 Emirates ke-23 ini akan beroperasi setiap hari dengan armada EK 215 yang berangkat dari Dubai pukul 08.20 dan tiba di Bandara Internasional Los Angeles pukul 12.50 pada hari yang sama. Penerbangan kembali, EK 216, berangkat dari Los Angeles pada pukul 16.00 dan tiba di Dubai pukul 19.50 pada hari berikutnya.

Pesawat double decker ini memiliki 14 private suites di Kelas Utama, 76 kasur lie-flat di Kelas Bisnis dan 399 tempat duduk di Kelas Ekonomi yang luas. Waktu kedatangan A380 di Dubai menawarkan penumpang dari koneksi LA ke berbagai tujuan selanjutnya di Timur Tengah, sub-benua India, Afrika, Asia dan wilayah Timur Jauh.

Maskapai ini mengoperasikan 63 penerbangan mingguan ke AS, melayani tujuh pintu gerbang, Los Angeles, San Francisco, Seattle, Dallas, Houston, Washington DC dan New York JFK, dan dua dari tiga penerbangan harian dioperasikan dengan A380. Penerbangan JFK ketiga, dioperasikan menggunakan Boeing 777-300ER, berhenti di pusat mode Italia, Milan, sebelum dilanjutkan ke New York. Layanan harian dari Dubai ke Boston akan mulai 10 Maret 2014.

www.tribunnews.com

Citilink Tingkatkan Frekuensi Pada 5 Rute Penerbangan

Citilink Tingkatkan Frekuensi Pada 5 Rute Penerbangan. Maskapai penerbangan Citilink Indonesia menambah jadwal pada rute penerbangan dari Jakarta menuju dan dari 5 kota yaitu Jakarta-Medan, Jakarta-Denpasar, Jakarta-Padang, Jakarta-Semarang, dan Jakarta-Surabaya. Penambahan jadwal atau frekuensi penerbangan ini efektif diberlakukan mulai 20 Desember 2013.
Citilink Indonesia. ZonaAero
Citilink Tambah Frekuensi Penerbangan untuk Lima Rute

Maskapai penerbangan nasional berbiaya murah (LCC), kembali menambah frekuensi penerbangannya di lima rute. Chief Executive Officer PT Citilink Indonesia Arif Wibowo mengatakan, lima rute itu yaitu Jakarta-Medan (CGK–KNO) pulang pergi (PP), Jakarta-Denpasar (CGK–DPS) PP, Jakarta-Padang (CGK–DG) PP, Jakarta-Semarang (CGK–SRG) PP, dan Jakarta-Surabaya (CGK-SUB) efektif mulai 20 Desember 2013.

Penambahan ini menjadikan frekuensi Citilink untuk rute CGK–KNO PP menjadi enam kali sehari, CGK–DPS PP menjadi enam kali sehari, CGK–PDG PP menjadi tiga kali sehari, CGK–SRG menjadi tiga kali sehari, dan CGK–SUB menjadi sembilan kali sehari. "Kami yakin dengan penambahan frekuensi penerbangan di lima rute ini akan semakin mempermudah penumpang Citilink (Citilinker) untuk berlibur dan bertemu sanak saudara pada libur Natal dan Tahun Baru. Armada terbaru kami Airbus A320 Sharklets akan memberikan kenyamanan dan pengalaman tak terlupakan bagi seluruh penumpang," katanya seperti dalam keterangan tertulis, Rabu (11/12/2013).

Arif menambahkan, saat ini Citilink memiliki 66 penerbangan lanjutan ke berbagai kota di Indonesia.Penerbangan lanjutan ini memudahkan Citilinkers untuk tidak perlu check-in pada penerbangan ke kota tujuan akhir.

Hingga saat ini, Citilink mengoperasikan 24 armada Airbus A320 terbaru, dua di antaranya jenis sharklets atau bersayap model sirip hiu. Seluruh armada tersebut adalah untuk melayani 22 rute domestik di 20 kota tujuan ke berbagai kota di wilayah Indonesia setiap harinya. Citilink saat ini memiliki tingkat ketepatan waktu (OTP) 86 persen.

www.republika.co.id

Selasa, 10 Desember 2013

Sriwijaya Air Akan Tambah Frekuensi Penerbangan Malang-Jakarta Menjadi 4 Kali Sehari

Sriwijaya Air Akan Tambah Frekuensi Penerbangan Malang-Jakarta Menjadi 4 Kali Sehari. Penambahan jadwal penerbangan harian pada rute Malang-Jakarta ini sudah diajukan permohonannya oleh pihak Sriwijaya Air. Maskapai ini berharap penambahan penerbangan pada rute tersebut sudah bisa dioperasikan pada pertengahan bulan Desember 2013 ini.
Sriwijaya Air. ZonaAero
Sriwijaya Air Segera Tambah Flight Malang-Jakarta

Maskapai penerbangan Sriwijaya Air segera menambah flight rute Malang-Jakarta menjadi 4 kali dalam sehari. District Manager Sriwijaya Malang M. Yusrie Hansyah di Malang, (6/12/2013), mengatakan pengajuan izin penambahan flight rute tersebut direncanakan pada pertengahan Desember ini. "Kami masih mencari informasi dari Lanud Abdulrahman Saleh Malang apakah masih ada atau tidak slot time pada pukul 07.40 WIB," kata Yusrie.

Dia mengaku optimistis masih ada slot time untuk penambahan layanan peneerbangan Jakarta-Malang pada pukul 05.45 WIB. Penambahan flight itu bakal dilakukan bersamaan dengan dialihkan sebagian penerbangan ke Bandara Halim Perdanakusuma sehingga slot time di Bandara Soekarno-Hatta menjadi agak longgar. Penambahan flight tersebut, selain untuk mengantisipasi membeludaknya permintaan pada liburan Natal dan Tahun Baru, juga karena permintaan dari customer.

Pelanggan maskapai tersebut menginginkan ada penerbangan pagi, melengkapi penerbangan pukul 08.40 WIB, 12.30 WIB, dan 14.40 WIB dengan pertimbangan agar di Jakarta masih pagi dan bisa langsung mengikuti kegiatan hari itu juga. Hal itu bisa terjadi karena pelanggan maskapai tersebut terutama dari kalangan instansi pemerintah dan perguruan tinggi dengan proporsi 60%, dan sisanya pengusaha, wisatawan, maupun keluarga.

Pertimbangan lain, karena load factor penerbangan rute Malang-Jakarta cukup bagus, yakni 90% dari seat yang tersedia sebanyak 147 seat per pesawat dengan tiga kali penerbangan. Khusus untuk penerbangan pada liburan Natal dan Tahun Baru, 6 Desember 2013-5 Januari 2014, pemesanan tiket sudah mencapai 65%, namun pada sepekan sebelum tanggal tersebut diperkirakan angka pemesanannya sudah penuh, fully booked. "Realisasi pemesanan tiket sebesar itu termasuk jika penambahan flight rute Malang-Jakarta jadi direalisasikan," ujarnya.

Rencananya, pesawat yang digunakan pada penerbangan rute Malang-Jakarta pada pukul 07.40, yakni Boeing 737-500 dengan kapasitas 120 seat. Pada penerbangan tersebut diberikan layanan kelas bisnis yang disediakan 8 seat. Dia optimistis, permintaan penerbangan pada rute Malang-Jakarta-Malang tetap tinggi jika tarif penerbangan dinaikkan bersamaan dengan melemahnya kurs rupiah terhadap dollar Amerika Serikat. Pertimbangannya, moda pesawat terbang sudah menjadi kebutuhan masyarakat, terutama masyarakat Malang dan sekitarnya. Apalagi pelanggan maskapai tersebut terutama dari kalangan perguruan tinggi dan instansi pemerintah, sehingga tidak terpengaruh dengan melemahnya kurs rupiah terhadap dollar AS, bahkan melemahnya ekonomi. "Saya optimistis permintaan penerbangan tetap tinggi, meski tarifnya naik," katanya.

www.solopos.com

Penerbangan Kuching-Pontianak Pesawat MASwings Jadi 10 Kali Seminggu

Penerbangan Kuching-Pontianak Pesawat MASwings Jadi 10 Kali Seminggu. Maskapai penerbangan Malaysia yang melayani rute penerbangan Kuching-Pontianak, MASwings, telah menambah lagi frekwensi penerbangan pada rute tersebut. Jika sebelumnya rute penerbangan Kuching-Pontianak dilayani sebanyak 7 kali seminggu kini menjadi 10 kali setiap minggu.
MASwings. ZonaAero
Maswings tambah frekuensi penerbangan Kuching - Pontianak

Maskapai penerbangan Malaysia, MASwings, menambah frekuensi penerbangan dari Kuching ke Pontianak; tujuh kali menjadi sepuluh kali sepekan mulai 13 Desember 2013. Menurut Chief Commercial Officer MASwings, Shauqi Ahmad, di Pontianak, Senin, penambahan frekuensi penerbangan itu seiring peningkatan permintaan pemakai jasa penerbangan di rute itu. "Kunjungan warga yang berobat ke Kuching masih mendominasi. Terlebih lagi sekarang ada empat rumah sakit di Kuching," kata dia.

Selain itu, MASwings juga membidik warga yang ingin berkunjung untuk berbelanja maupun berwisata ke Kuching dan wilayah lainnya. Ia melanjutkan, di Kuching telah bertambah tiga pusat perbelanjaan baru. "Sedangkan bagi yang ingin berwisata, Kalimantan itu pusat ekowisata. Dan melalui rute-rute dari MASwings, wisatawan dapat terhubung ke berbagai daerah," kata Shauqi Ahmad.

Saat ini, MASwings yang juga anak perusahaan Malaysia Airlines melayani rute Kuching-Pontianak setiap hari menggunakan pesawat ATR72 - 600. Penambahan jumlah penerbangan setiap Selasa, Jumat dan Minggu. Penerbangan rutin setiap pagi, untuk penambahan dari kuching pukul 12.30 waktu setempat, tiba pukul 12.15 WIB dan berangkat kembali pukul 12.40 WIB. Lama penerbangan 45 menit.

MASwings memulai penerbangan ke Pontianak dari Kuching pada Februari 2012, sebanyak tiga kali penerbangan menjadi tujuh kali penerbangan seminggu. Tingkat isian penumpang rata-rata 82 persen dari dan ke Pontianak. "Dan setiap akhir pekan, tingkat isiannya tinggi," ujarnya.

Ia mengakui persaingan di rute tersebut sudah semakin ketat seiring bertambahnya maskapai yang melayani. Dari Indonesia, yang melayani rute itu Xpress Air dan di hari yang sama yakni Selasa, Jumat dan Minggu. Namun ia membantah penambahan frekuensi penerbangan untuk menyaingi Xpress Air. "Kebetulah saja kami mendapat izin yang sama," katanya.

MASwings menawarkan harga tiket 59 dolar Amerika Serikat untuk penerbangan dari Kuching ke Pontianak dan sebaliknya.

www.antaranews.com

Penerbangan Harian Bangkok Ke Jakarta Dan Kuala Lumpur Siap Dioperasikan Thai Lion Air

Thai Lion Air dikabarkan tengah berencana membuka penerbangan langsung dari kota Bangkok menuju Jakarta dan Kuala Lumpur. Penerbangan Harian Bangkok Ke Jakarta Dan Kuala Lumpur Siap Dioperasikan Thai Lion Air. Maskapai dari Thailand yang berafiliasi dengan maskapai Lion Air dari Indonesia tersebut secara resmi beroperasi sejak 4 Desember 2013. Dalam penerbangan perdananya, perusahaan penerbangan yang baru berdiri ini menerbangi rute perdana Bangkok-Chiang Mai yang dilayani dua kali sehari dengan menggunakan pesawat B737-900ER.
Thai Lion Air. ZonaAero
Thai Lion Air Buka Penerbangan Nonsetop Bangkok-Jakarta

Thai Lion Air, maskapai penerbangan afiliasi Lion Group di Thailand, akan membuka layanan nonsetop setiap hari dari Bangkok ke Jakarta dan Kuala Lumpur setelah resmi terbang perdana 4 Desember pekan lalu. Direktur Utama Thai Lion Air, Darsito Hendroseputro, mengatakan proses memperoleh hak lalu lintas udara internasional sudah diajukan. Dengan langkah itu, pihaknya bisa memberikan pilihan rute penerbangan dengan tarif yang konsisten rendah. "Kami telah mengajukan untuk hak lalu lintas udara internasional dan berencana untuk meluncurkan layanan nonsetop setiap hari dari Bangkok ke Jakarta dan Kuala Lumpur," katanya dalam siaran pers dikutip Minggu (8/12/2013).

Ade Simanjuntak, Sekretaris Perusahaan Lion Air, belum dapat memberikan keterangan ditel terkait dengan rencana Thai Lion Air itu baik mengenai kapan rencana itu teralisasi maupun target tingkat isian penumpang atau passengers load factor. Perseroan itu kini didukung dua pesawat Boeing 737-900ER dan akan menambah dua pesawat lagi pada Maret tahun depan. Pesawat B737–900ER ini dilengkapi dengan Boeing Sky Interior dan merupakan model terbesar dari 737. Pesawat itu akan digunakan untuk meningkatkan frekuensi pada rute yang ada dan dipergunakan untuk mendukung peluncuran layanan domestik dan internasional baru yakni Bangkok-Hat Yai dan Bangkok-Singapura. "Dengan tarif penerbangan yang konsisten rendah, berarti orang memiliki kebebasan untuk menentukan kapan mereka terbang ketika mereka ingin terbang," kata Darsito.

Pada 4 Desember pekan lalu, Thai Lion Air meluncurkan layanan penerbangan komersial perdana dari basisnya di Bandara Internasional Don Mueang Bangkok menuju Chiang Mai di Thailand Utara. Rute domestik Bangkok-Chiang Mai itu dilayani dua kali sehari dengan menggunakan pesawat B737-900ER dengan jadwal penerbangan pada pukul 11.20 dari Don Mueang Bangkok dan tiba di Chiang Mai pukul 12.35 waktu setempat. Penerbangan kedua berangkat dari Don Mueang pukul 15.40 waktu setempat dan tiba di Chiang Mai 16.55 waktu setempat. Sebaliknya, dari Chiang Mai berangkat pukul 13.20 dan tiba di Don Mueang pukul 14.35, penerbangan kedua dari Chiang Mai pukul 17.35, tiba di Don Mueang 18.50 waktu setempat.

Menurut Darsito, kehadiran maskapai ini akan mendorong pertumbuhan pasar penumpang pesawat di Thailand sekaligus memperkuat posisi Bangkok sebagai bandara penghubung atau hub udara internasional terkemuka. Menanggapi beroperasinya Thai Lion Air, Direktur Program New York University School of Law Singapore Programme, Alan Khee-Jin Tan, menilai ekspansi Lion Air cukup pesat terutama kini ke Asia. Kehadiran Thai Lion Air di Thailand mengindikasikan persaingan maskapai berbiaya murah atau low cost carrier (LCC) kini melebar ke Asia Tenggara. "Sebelumnya Lion buka Malindo di Malaysia, yang notabene dia buka di markasnya Air Asia, pesaing utamanya untuk kelas LCC. Dengan dia buka lagi di Bangkok dengan kepemilikan 49%, saya melihat potensinya besar untuk berkembang," katanya.

Dia menilai maskapai LCC tumbuh signifikan dalam dua tahun terakhir khususnya di Indonesia dan ASEAN Open Sky akan menjadi perhatian utama bagi Inodonesia untuk memperbaiki infrastruktur. Berdasarkan data lembaga riset penerbangan CAPA Center for Aviation, tingginya permintaan layanan penerbangan regional dan bertarif murah (LCC) menjadi pendorong utama pertumbuhan pasar penerbangan di kawasan ini dalam 10 tahun terakhir.

www.solopos.com

Senin, 09 Desember 2013

Lion Air Akan Operasikan Penerbangan Dari Batam Menuju Kalimantan Dan Sulawesi

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Lion Air Akan Operasikan Penerbangan Dari Batam Menuju Kalimantan Dan Sulawesi. Maskapai Lion Air direncanakan akan melayani penerbangan Batam-Balikpapan yang mana rute tersebut akan terhubung dengan beberapa tujuan penerbangan yang berada di kawasan Pulau Kalimantan dan Pulau Sulawesi. Menurut jadwal, rangkaian rute penerbangan tersebut akan segera dioperasikan oleh Lion Air pada bulan Desember 2013.
Lion Air. ZonaAero
Lion Air akan buka rute Batam-Sulawesi-Kalimantan

Maskapai penerbangan Lion Air berencana membuka rute penerbangan Bandara Internasional Hang Nadim Batam ke Balikpapan, Kalimantan Timur, yang akan terhubung dengan beberapa wilayah lain di Kalimantan dan Sulawesi. "Izin dari Kementerian Perhubungan sudah keluar. Namun untuk jadwal terbangnya belum dipastikan, meski pihak Lion mengatakan pada Desember ini," kata Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Humas Badan Pengusahaan Batam, Dwi D Wiwoho, di Batam, Sabtu (7/12/2013).

Bandara Internasional Hang Nadim Batam merupakan bandara yang dikelola BP Batam, bukan PT Angkasa Pura sebagaimana bandara-bandara lain. Mulai Jumat (6/12/2013) Lion Air resmi menjadikan bandara dengan landas pacu sepanjang 4,025 meter itu --terpanjang di Indonesia-- sebagai penghubung Indonesia bagian barat terutama Sumatera ke wilayah Indonesia tengah dan rimur.

Di Batam pula Lion Air menempatkan pusat perawatan dan pemeliharaan armada pesawat terbangnya, yang secara ekspansif keseluruhan akan terdiri dari 408 pesawat terbang (201 Boeing B-737-900 series dan 207 Airbus A-320 series plus beberapa tipe lain). "Dari Balikpapan, nanti penerbangan akan dilanjutkan ke Banjarmasin, Berau, Tarakan, Manado, Palu, Makassar tanpa harus transit di Ssoekarno Hatta Jakarta," kata dia.

Wiwoho mengatakan, pembukaan rute tersebut bertujuan menyingkat waktu penerbangan berujung pada efisiensi-ekonomis, ketimbang jika harus singgah dulu ke Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta. Jadi, untuk ke wilayah timur Indonesia, bisa langsung dari Batam. "Tujuan lain untuk mengurangi kepadatan dan kemungkinan penundaan penerbangan bila harus transit di Soekarno-Hatta yang sudah sangat padat," kata dia.

www.antaranews.com

Minggu, 08 Desember 2013

Citilink Dan Carrefour Kerjasama Layanan Pembayaran Tiket Pesawat

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Citilink Dan Carrefour Kerjasama Layanan Pembayaran Tiket Pesawat. Dalam kerjasama layanan pembayaran tiket pesawat tersebut, PT Citilink Indonesia telah menunjuk Carrefour untuk dapat melakukan pengolahan data serta melakukan verifikasi instan dengan menggunakan kode pemesanan (booking) yang telah dilakukan calon penumpang pesawat Citilink melalui media internet, call center, atau melalui Citilink Mobile Apps untuk melakukan konfirmasi pembayaran pada saat itu juga (real time).
Citilink Indonesia. ZonaAero
Pembayaran Tiket Citilink Dapat Dilakukan di Carrefour

Citilink, maskapai penerbangan nasional berbiaya murah (LCC), kembali memperluas jaringan pembayaran tiket pesawat di 47 gerai dari total 84 gerai Carrefour di Indonesia mulai 2 Desember 2013, antara lain di Jabodetabek, Bandung, Medan, Palembang, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Denpasar, dan Makassar. "Kami yakin kemitraan dengan Carrefour yang merupakan perusahaan ritel terbesar di tanah air ini semakin mempermudah masyarakat Indonesia untuk membayar tiket pesawat pada saat berbelanja sekalipun di gerai-gerai Carrefour terdekat," ujar Chief Executive Officer PT Citilink Indonesia, Arif Wibowo di Jakarta, Jumat (6/12/2013).

Arif menambahkan bahwa kemudahan pembayaran tiket pesawat di seluruh gerai Carrefour ini sesuai dengan komitmen Citilink untuk menciptakan kemudahan dan kenyamanan serta dekat bagi masyarakat serta pelanggan Citilink dalam pemesanan tiket pesawat di mana saja dan kapan saja.

Dia juga menambahkan bahwa melalui sistem pembayaran tersebut, Carrefour dapat melakukan proses pengolahan data dan verifikasi instan melalui kode pemesanan (booking) yang sudah dilakukan oleh customer/penumpang melalui internet, call center, atau melalui Citilink Mobile Apps untuk melakukan konfirmasi pembayaran pada saat itu juga (real time). "Dalam waktu dekat selain sebagai payment point saja, Citilink juga akan membuka kios penjualan di Carrefour, hal tersebut merupakan bagian dari strategy Citilink untuk memberikan kemudahan (simple), dan kenyamanan bagi pelanggan Citilink yang berbelanja di Carrefour," tambah Arif.

Di sisi lain, Carrefour menyambut baik kerjasama dengan Citilink ini sebagai suatu nilai tambah bagi pelanggan setia Carrefour di seluruh Indonesia untuk mendapatkan kemudahan dalam bertransaksi penerbangan dengan Citilink. "Kami senantiasa berusaha mewujudkan Carrefour agar lebih dekat dengan konsumen dan menyuguhkan produk-produk yang berkualitas serta variasi pelayanan yang inovatif bagi seluruh pelanggan setia Carrefour," kata RM. Adji Srihandoyo, Corporate Affairs Director, PT Trans Retail Indonesia.

www.suaramerdeka.com

Maskapai Penerbangan Paling Aman Di Dunia

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Maskapai Penerbangan Paling Aman Di Dunia. Ada 8 maskapai penerbangan yang dinilai oleh situ AksMen yang dianggap sangat jarang memiliki catatan insiden fatal berkaitan dengan kecelakaan pesawat terbang. Maskapai-maskapai memang terkenal sangat menjaga reputasinya dalam industri layanan jasa penerbangan.
Qantas. ZonaAero
8 Maskapai dengan Reputasi Terbaik

Saat akan melakukan perjalanan penerbangan, Anda pastilah memilih maskapai yang sudah mempunyai ‘nama’ dan juga memperhatikan catatan keselamatan maskapai tersebut. Maskapai-maskapai berikut ini, diklaim sebagai maskapai-maskapai teraman di dunia. Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari AskMen:

Air New Zealand
Maskapai Selandia Baru ini adalah salah satu maskapai yang melayani penerbangan hampir ke semua rute di dunia. Air New Zealand telah beroperasi sejak 1965 dan terakhir mengalami kecelakaan fatal pada 1979. Sejak itu, 1,5 juta penerbangan yang dijalaninya berjalan tanpa ada kecelakaan besar.

Aer Lingus
Maskapai ini merupakan maskapai kecil asal Irlandia. Meskipun begitu, ia adalah maskapai tertua yang telah terbang sejak 1936. Aer Lingus telah terbang ke destinasi-destinasi di Eropa, Afrika, dan Amerika Utara. Hanya pernah terjadi sekali insiden tidak fatal pada maskapai ini, yaitu ketika joyflight di 1986.

Cathay Pacific
Cathay Pacific adalah maskapai Hong Kong yang didirikan pada 1946, dan sejarahnya membuat ia menjadi salah satu maskapai teraman di dunia. Kejadian fatal terakhir yang menimpa Cathay adalah pada 1972 dan sejak saat itu pesawat ini belum pernah lagi mengalami kecelakaan. Cathay Pacific melayani lebih dari 100 destinasi di 36 negara yang berbeda.

TAP Portugal
Maskapai milik Portugal ini terakhir kali mengalami kecelakaan besar pada 1977 dan sejak itu rekor keamanannya tetap terjaga. Maskapai ini terbang ke 30 negara berbeda dan terbang selama rata-rata 1.600 penerbangan per minggu. Maskapai ini juga dipercaya menerbangkan Paus John Paul II pada 1982 dari Vatikan menuju Portugal.

All Nippon Airways
All Nippon Airways (ANA) adalah maskapai terbesar kedua di Jepang. Membawa jutaan penumpang setiap tahunnya, ANA terbang ke 35 negara di dunia dan sejak 1975 terbang tanpa kecelakaan fatal. Maskapai ini didirikan pada 1952.

British Airways
Maskapai ini kini telah berusia 93 tahun dan sejak insiden fatal pada 1976, British Airways belum pernah lagi mengalami kecelakaan yang parah. Selain menjadi salah satu maskapai tertua di dunia, Maskapai asal Inggris ini juga merupakan maskapai terbesar yang terbang ke ratusan destinasi di dunia dan membawa hingga 40 juta penumpang per tahun.

Finnair
Maskapai Finnair memiliki catatan penerbangan yang baik, karena tidak ada insiden kecelakaan fatal selama hampir 50 tahun. Meskipun memiliki nama Finnair sejak 1953, aslinya maskapai ini sudah berdiri sejak 1920an. Selama Perang Dunia II, maskapai ini digunakan sebagai armada perang.

Qantas
Maskapai asal Australia ini memiliki sejarah sukses selama 90 tahun ia berdiri. Didirikan di Australia pada 1920, Qantas adalah salah satu maskapai tertua di dunia yang terbang ke 182 destinasi di 44 negara yang berbeda. Insiden fatalnya terakhir terjadi pada 1951.

travel.okezone.com

Jumat, 06 Desember 2013

9 Maskapai Yang Bakal Layani Penerbangan Komersial Di Bandara Halim Perdanakusuma

ZonaAero, Informasi Penerbangan: 9 Maskapai Yang Bakal Layani Penerbangan Komersial Di Bandara Halim Perdanakusuma. 9 maskapai penerbangan yang dipastikan akan melayani penerbangan dari dan ke Bandara Halim Perdanakusuma tersebut adalah Garuda Indonesia, Citilink, Kalstar Aviation, Sky Aviation, AirAsia, Jatayu, Lion Air atau Batik Air, Mandala Airlines, dan Sriwijaya Air.
Bandara Halim Perdanakusuma. ZonaAero
Ini 9 Maskapai yang Akan Layani Penerbangan dari Halim

Bandara Halim Perdanakusuma sudah 'berdandan' untuk bisa dihinggapi maskapai komersil. Inilah 9 maskapai yang akan melayani penerbangan para traveler dari Bandara Halim. PT Angkasa Pura II (AP II) mencatat sudah ada 9 maskapai penerbangan komersil yang telah mendaftar untuk terbang dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Beberapa maskapai itu akan mengalihkan penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, ke Bandara Halim Perdanakusuma. Hal tersebut disampaikan General Manager PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara Halim Iwan Khrishadianto di sela-sela Penanggulangan Keadaan Darurat di Bandara Halim, Jakarta, Kamis (5/12/2013). "Hasil rapat, ada 9 maskapai mau masuk seperti Citilink, Garuda, Kalstar, Sky Aviation, AirAsia, Jatayu, Lion atau Batik, Mandala mau masuk. Sementara dari group Lion itu batik. Sriwijaya juga sudah ajukan," tutur Iwan.

Keputusan final perizinan berada di tangan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) selaku regulator penerbangan. Setelah izin keluar, nantinya maskapai-maskapai tersebut akan take off dan landing mulai 10 Januari 2014. "Menurut kesepakatan awal TN AU dan Kemenhub dioperasikan 10 Januari," jelasnya.

www.antaranews.com

Air China Buka Penerbangan Wuhan-Chiang Mai

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Air China Buka Penerbangan Wuhan-Chiang Mai. Rute penerbangan Wuhan-Chiang Mai tersebut secara resmi dioperasikan oleh Air China mulai tangga 10 Desember 2013. Sebelum meresmikan rute penerbangan ini, Air China terlebih dahulu mengoperasikan penerbangan Beijing-Chiang Mai yang mulai dilayani sejak tanggal 7 November 2013.
Air China. ZonaAero
Air China segera Membuka Rute Penerbangan Wuhan-Chiang Mai pada Tanggal 10 Desember 2013

Air China Limited, atau lebih dikenal dengan nama Air China, akan membuka rute penerbangan Wuhan-Chiang Mai pada tanggal 10 Desember 2013. Rute penerbangan, yang bernomor penerbangan CA705/6, akan beroperasi dua kali dalam sepekan; Selasa dan Jumat. Apakah Anda ingin langsung terjun langsung dan merasakan gemerlap jalanan di Thailand seperti yang didramatisasikan pada film box-office China 2013 "Lost in Thailand"? Kini, Anda dapat mengalaminya dengan terbang langsung dari Wuhan ke Thailand menggunakan Air China.

Terletak di daerah bergunung di utara Thailand, Chiang Mai adalah kota terbesar kedua di Thailand, yang juga merupakan pusat politik, ekonomi, dan budaya di utara Thailand. Kota yang sangat dipengaruhi oleh tradisi Buddha ini memiliki banyak situs dan monumen budaya yang sarat akan nilai sejarah. Meskipun dalam hal modernitas kota ini kalah dari Bangkok, "Mawarnya Thailand Utara" ini memiliki pesona unik yang tak dimiliki oleh Bangkok.

Periode terbaik bagi wisatawan untuk mengunjungi Chiang Mai ialah pada bulan Oktober hingga Maret. Chiang Mai menyediakan banyak hal yang bisa Anda nikmati - Anda dapat menyewa sepeda motor untuk dapat lebih optimal menikmati keindahan kota ini, Anda dapat mendapatkan pengalaman baru dengan mencoba memakai baju adat, nikmati sajian kuliner kari-karian, nikmati pengalaman mendapatkan pijatan khas Thailand, menyaksikan keindahan dan keunikan kuil-kuil, dan menerbangkan lampion terbang - film "Lost in Thailand" bahkan bisa jadi pemandu Anda.

Setelah peresmian rute penerbangan Beijing-Chiang Mai pada tanggal 7 November 2013, rute Wuhan-Chiang Mai akan semakin memperluas jangkauan Air China di Asia Tenggara, yang tentunya semakin memudahkan wisatawan untuk berwisata. Rute penerbangan terbaru ini akan memfasilitasi tingginya permintaan pasar untuk menghubungkan Wuhan ke Chiang Mai. Rute ini juga akan memperluas jaringan rute penerbangan global Air China, sehingga memungkinkan para penumpang, khususnya yang berasal dari China bagian timur, untuk langsung terbang ke Chiang Mai melalui Wuhan, tanpa harus terlebih dahulu transit di Beijing.

www.antaranews.com

Terminal Baru Bandara Sepinggan Akan Diresmikan Presiden SBY

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Terminal Baru Bandara Sepinggan Akan Diresmikan Presiden SBY. Penyelesaian proyek pembangunan terminal baru di Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan kini telah mencapai progres 88% dan dijadwalkan akan diresmikan operasionalnya oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tanggal 15 Februari 2014. Terminal baru di bandara yang berlokasi di kota minyak Kalimantan Timur ini berbentuk sebuah gedung yang memiliki panjang 500 meter dan lebar 150 meter.
Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan. ZonaAero
Presiden SBY akan resmikan operasional Bandara Sepinggan

Pimpinan Proyek Pengembangan Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan Taouchid Purnomo Hadi mengatakan, kemajuan pembangunan terminal Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan saat ini telah mencapai 88 persen dan peresmian pengoperasiaannya akan dilakukan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 15 Februari 2014. "Saya optimistis bandara internasional Sepinggan akan selesai tepat waktu dan akan diresmikan oleh Bapak Presiden," katanya di Balikpapan, Kamis, saat menyampaikan paparan kemajuan pembangunan proyek Bandara Sepinggan dalam kunjungan media.

Menurutnya, PT Angkasa Pura I telah mengalokasikan Rp2 triliun untuk menyelesaikan proyek Bandara Internasional Sepinggan yang dimulai sejak 6 Juli 2011 dan akan selesai pada 11 Februari 2014. Pada Desember 2013 ini akan dilakukan tahap verifikasi dan pengujian dan pada Januari 2014 dilakukan trial opersional dengan melibatkan anak-anak sekolah. Bandara internasional Sepinggan Balikpapan adalah bandara ketiga terbesar setelah Soekarno-Hatta Cengkareng Banten dan bandara internasional Ngurah Rai Bali. PT Angkasa Pura akan membangun lagi tujuh dari 13 bandara serupa yang berada dalam pengeloaannya, seperti di Surabaya, Semarang, Yogyakarta dan lainnya, katanya.

PT Angkasa Pura yang menjadi pengelola Bandara Sepinggan pada 2012 mencatat laba bersih Rp105 miliar, pada 2013 Rp68 miliar (karena ada penambahan SDM untuk persiapan bandara baru) dan pada 2014 diproyeksikan akan mencetak laba bersih Rp230 miliar, kata Manajer Keuangan dan IT Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan, Sugiarto Panca. Bandara yang sekarang pada 2011 menampung 5,6 juta penumpang, dan pada 2012, 6,5 juta penumpang sehingga terjadi kenaikan 16 persen setahun. Untuk angkutan kargo/barang 42.000 ton pada 2011 dan naik menjadi 49.000 ton pada 2012. Sedang kapasitan existing bandara saat ini 1,7 juta penumpang maka perluasan sudah sangat diperlukan.

Bandara Sepinggan Balikpapan menjadi hub pintu masuk dan keluar Kalimantan Timur bagi para penumpang yang berkecimpung di bidang perdagangan, pertambangan dan perkebunan yang oleh karenanya membutuhkan sarana bandara berkelas dunia yang memadahi. Menurut Taouchid, sejak dihentikan dari kegiatan pengelolaan aero, PT Angkasa Pura I mulai berkonsentrasi pada peningkatan pendapatan non-aero yaitu dengan memberikan layanan dan operasional yang bermutu terkait kebandaraan yakni dengan membangun dan mengoperasikan bandara bertaraf internasional.

Bandara internasional Sepinggan yang baru, ujarnya, mengusung motto "Meet me at Sepinggan" untuk menarik kedatangan penumpang umum dan pebisnis dengan menyempurkankan layanan berupa penyediaan aneka kebutuhan penumpang pesawat seperti ruang meeting, ruang solusi, hotel, area tunggu inap, area komersial, tempat parkir luas, koneksi WiFi dan sebagainya. Dengan mengusung ciri khas budaya Kalimantan, sentuhan hutan Kalimantan, warna dominan putih, Bandara Internasional Sepinggan sepenuhnya merupakan hasil karya anak bangsa mulai dari desain, pengerjaan dan pengawasannya.

Konsep gedung eco building telah diterapkan berupa penggunaan recycling water, lampu LED, pencahayaan sinar matahari, manajemen energi untuk gedung terminal dan tanaman hidup indoor. Terminal Bandara Internasional Sepinggan ini memiliki luas 110.000 meterpersegi, mampu melayani penumpang sebanyak 10 juta orang per tahun pada 2016. Terminal berlantai empat itu dilengkapi dengan area komersial seluas 33.000 meterpersegi, apron 140.972 meterpersegi, konsep terminal 2 level, aviobridge 11 unit, check in counter 76, imigration counter 8, sistem penanganan bagasi dengan hold baggage screening level 4, konveyor klaim bagasi 8 unit, 11 garbarata.

Terminal bandara berbentuk gedung dengan panjang 500 meter dan lebar 150 meter ini dioperasikan secara terpusat dengan Airport Integrated Management System (AIMS) dan dilengkapi 200 CCTV keamanan. Gedung parkir bandara berlantai lima tanpa atap dapat menampung 2.310 mobil, 22 bis, 120 taksi, 300 motor. Pengerjaan gedung terminal bandara internasional Sepinggan ini dibagi dalam enam paket yakni:
Paket 1; Bangunan penunjang dan fasilitas lain meliputi pembangunan hangar, cargo terminal, gedung administrasi, gedung alat berat, gedung airlines, apron dan taxiway. Pengerjaannya sudah 100 persen selesai.
Paket 2: Pembangunan gedung terminal dan fasilitas pendukung.
Paket 3: pembangunan infrastruktur dan fasilitas penunjang antara lain: flyover, garbarata, jalan akses, apron, gedung parkir.
Paket 4: gedung tower, hanggar, apron, dan fasilitas lainnya.
Paket 5: gedung parkir dan jembatan penghubung dan
Paket 6: penambahan garbarata.

www.antaranews.com

Rabu, 04 Desember 2013

4 Rute Penerbangan Perintis Di Indonesia Timur Mulai Dilayani Garuda Indonesia

ZonaAero, Informasi Penerbangan: 4 Rute Penerbangan Perintis Di Indonesia Timur Mulai Dilayani Garuda Indonesia. 2 rute penerbangan perintis di wilayah Indonesia Timur sudah dioperasikan oleh Garuda Indonesia, yaitu rute Denpasar-Labuan Bajo-Ende dan Denpasar-Bima-Mataram. Sedang rute penerbangan Denpasar-Labuan Bajo-Tambolaka dan Denpasar-Mataram-Bima dijadwalkan akan mulai dilayani pada 20 Desember 2013.
Garuda Indonesia ATR 72-600 F-WWEH. ZonaAero
Garuda buka empat rute penerbangan perintis

Garuda Indonesia buka empat rute penerbangan perintis baru di Indonesia Timur. Diharapkan penerbangan ini dapat menarik minat wisatawan mancanegara untuk melancong ke daerah tujuan wisata dan pusat pertumbuhan ekonomi baru di Tanah Air. Dua rute yang terlebih dulu dibuka pada Senin (2/12/2013) adalah Denpasar-Labuan Bajo-Ende dan Denpasar-Bima-Mataram. Adapun dua rute berikutnya, Denpasar-Labuan Bajo-Tambolaka dan Denpasar-Mataram-Bima, bakal dibuka pada 20 Desember 2013 mendatang.

Direktur Utama Garuda Indonesia , Emirsyah Satar , mengatakan pembukaan rute tersebut merupakan bagian dari komitmen pihaknya untuk meningkatkan konektivitas di wilayah Indonesia. "Garuda juga melanjutkan program transformasi dan ekspansi perusahaan sejalan dengan pertumbuhan positif industri penerbangan," kata Emir saat meresmikan rute penerbangan baru di Bandara Ngurah Rai, Bali, Senin (2/12/2013).

Peresmian tersebut dihadiri oleh Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Susantono dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu Bambang Susantono mengatakan pembukaan rute tersebut membuka akses dan meningkatkan mobilitas dari dan ke daerah-daerah pelosok Tanah Air. "Kita ingin dari ujung Sabang, Sumatera, Jawa, Bali nanti Maluku, Papua terhubung. Kita ingin terus tingkatkan mobilitasnya," katanya.

Sementara, Mari Elka Pangestu berharap pembukaan rute tersebut dapat meningkatkan minat wisatawan asing untuk datang ke Indonesia. "Tambah jumlah penerbangan buka potensi wisman bisa jangkau Bima, Ende. Nanti Wakatobi, Ambon. Inilah mimpi kita semua," tandasnya.

Setelah meresmikan, mereka akan melakukan penerbangan pembukaan rute menuju Labuan Bajo dan Bima dengan pesawat turboprop ATR 72-600 'Explore'. Pesawat berkapasitas 70 penumpang tersebut memang dikhususkan Garuda untuk melayani penerbangan perintis lantaran bisa menjangkau bandara kecil yang memiliki landasan pacu kurang dari 1,600 meter dan jarak tempuh kurang dari 900 Nautical Mile (NM). "Pesawat ini tercanggih dan paling nyaman di kelasnya buat melayani rute penerbangan jarak pendek di berbagai pulau maupun kota," ujar Emir.

Menurutnya, Garuda akan mendatangkan 35 pesawat ATR72-600. Sebanyak 25 pesawat firm order dan 10 pesawat berupa option buat melayani penerbangan point to point pada rute jarak dekat. "Dua pesawat tiba bulan November dan Desember tahun ini, sementara sisanya akan didatangkan secara bertahap hingga 2017."

www.merdeka.com

Singapore Airlines Tambah Penerbangan Harian Ke Tokyo, Jepang

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Singapore Airlines Tambah Penerbangan Harian Ke Tokyo, Jepang. Singapore Airlines meningkatkan frekuensi penerbangan dengan tujuan Tokyo Jepang tersebut menjadi 5 kali penerbangan setiap hari. Berkaitan dengan penambahan jadwal penerbangan ini, maskapai negeri tetangga itu akan mengggunakan pesawat terbang Airbus A330-300. Menurut rencana, penambahan jadwal penerbangan ini akan diberlakukan mulai Maret 2014.
Singapore Airlines Airbus A330-300. ZonaAero
Singapore Airlines perkuat penerbangan ke Jepang

Maskapai penerbangan Singapore memperkuat konektivitas penerbangan di wilayah Asia Timur dengan menambah jumlah penerbangan harian ke Tokyo, Jepang, untuk menyesuaikan diri dengan tuntutan pasar dan kenyamanan pelanggan. Siaran pers Singapore Airlines yang diterima di Jakarta, Senin (2/12/2013), menyebutkan bahwa maskapai tersebut akan menambah jadwal penerbangan harian ketiga ke Bandara Haneda Tokyo mulai Maret 2014. Dengan demikian, Singapore Airlines akan melayani lima penerbangan harian ke Ibu Kota Jepang tersebut, termasuk dua layanan penerbangan ke Bandara Narita.

Jadwal layanan penerbangan menuju Bandara Haneda yang saat ini berlaku, kata dia, akan direvisi guna menambah kenyamanan pelanggan. Layanan penerbangan harian ketiga ke Bandara Haneda ini akan mulai diperkenalkan pada tanggal 30 Maret 2014 untuk memenuhi meningkatnya permintaan terhadap meningkatnya layanan penerbangan menuju dan dari Ibu Kota Jepang tersebut. Pesawat Airbus A330-300 akan dioperasikan untuk penambahan jadwal penerbangan di rute itu karena hal tersebut dinilai akan meningkatkan kapasitas sebanyak 2.000 tempat duduk setiap pekannya.

Sebagaimana diketahui, negara Jepang kerap menjadi sasaran penambahan rute penerbangan seperti maskapai Garuda Indonesia juga sejak awal November 2013 juga telah menambah jaringan penerbangan internasional dengan membuka rute langsung Jakarta-Osaka sebanyak empat kali dalam seminggu. "Penerbangan langsung Jakarta-Osaka merupakan bagian dari upaya meningkatkan layanan dengan memberikan lebih banyak pilihan kepada para pengguna jasa untuk terbang ke Jepang," kata Direktur Layanan Garuda Faik Fahmi.

Menurut Faik, penerbangan langsung Jakarta-Osaka itu menggunakan pesawat terbaru Airbus A330-200 berkapasitas 222 penumpang, terdiri atas 36 kelas eksekutif dan 186 kelas ekonomi. Faik menjelaskan bahwa penerbangan tersebut melengkapi rute Denpasar-Osaka yang telah ada sehingga saat ini Garuda Indonesia terbang ke Osaka sebanyak 11 kali per pekan.

www.antaranews.com

Pesawat ATR72-600 Garuda Indonesia Mulai Dioperasikan

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Pesawat ATR72-600 Garuda Indonesia Mulai Dioperasikan. Pesawat ATR72-600 yang baru saja didatangkan oleh maskapai Garuda Indonesia tersebut telah melaksanakan penerbangan non-komersial pada 2 Desember 2013 pada rute Bali-Labuan Bajo-Bima. Pada penerbangan tersebut, turut serta pejabat dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, Duta Besar Prancis untuk Indonesia, pejabat perusahaan ATR, pejabat perusahaan Garuda Indonesia, dan beberapa pelaku industri pariwisata.
Garuda Indonesia ATR72-600. ZonaAero
Garuda Indonesia Mulai Operasikan Pesawat ATR72-600

PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) resmi melakukan penerbangan non komersial pesawat ATR 72-600 pertamanya dari Denpasar, Bali menuju Labuan Bajo di NTT dan Bima di NTB. Pesawat ATR 72-600 “Explore” flight tersebut berangkat dari Denpasar pada pukul 08.00 (local time/LT) dan tiba di Labuan Bajo pukul 09.30 LT, lalu berangkat ke Bima pukul 11.00 LT dan melanjutkan perjalanan kembali ke Denpasar pukul 1430 dan tiba di Denpasar pukul 15.45 LT. Turut serta dalam penerbangan perdana "Explore" ATR72-600 flight tersebut antara lain Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu, Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono, Duta Besar Perancis untuk Indonesia, Corinne Breuze, CEO ATR Philipo Bagnato, Direktur Utama Garuda Indonesia, Emirsyah Satar dan kalangan industri kepariwisataan.

Pesawat ATR 72-600 "Explore" ini akan melayani rute komersial Denpasar-Labuan Bajo (NTT)-Ende (NTT) mulai 3 Desember 2013. Selain itu, pada hari yang sama, Garuda Indonesia juga melayani rute Denpasar-Bima (NTB)-Mataram (NTB). Selain itu, mulai 20 Desember 2013, pesawat ini juga akan melengkapi rute baru Garuda Indonesia, yaitu rute Denpasar-Labuan bajo-Tambolaka (NTT) dan rute Denpasar-Mataram-Bima (NTB) .

Emirsyah Satar, Direktur Utama Garuda Indonesia, mengatakan penerbangan non komersial ATR 72-600 hari ini merupakan penerbangan perkenalan pesawat baru ini kepada para calon pengguna jasa. "Pesawat ini merupakan pesawat tercanggih dan paling nyaman di kelasnya dan pengoperasian pesawat ini ke daerah–daerah “remote”, merupakan kelanjutan komitmen Garuda Indonesia untuk terus meningkatkan konektivitas wilayah Indonesia, sesuai program MP3EI," kata Emir.

Garuda Indonesia terus melanjutkan program transformasi dan ekspansi perusahaan sejalan dengan pertumbuhan positif industri penerbangan, dan seiring rencana pemerintah untuk mengembangkan infrastruktur transportasi udara dengan membuka bandara-bandara baru di Indonesia dalam dua tahun ke depan, terutama di wilayah-wilayah pertumbuhan ekonomi baru dan tujuan wisata di remote area. Di samping itu, pengoperasian pesawat turboprop tersebut juga sejalan dengan program peningkatan layanan yang dilaksanakan, dengan memberikan lebih banyak pilihan destinasi kepada penumpang; seiring langkah Garuda menjadi anggota aliansi global SkyTeam pada Maret 2014.

Dengan mengoperasikan pesawat turboprop tersebut, Garuda Indonesia akan semakin meningkatkan konektivitas daerah-daerah di remote area dengan melayani rute-rute penerbangan dengan jarak tempuh kurang dari 900 Nm di seluruh wilayah nusantara. Hal ini dimungkinkan mengingat pesawat ATR72-600 tersebut memiliki kepabilitas untuk menjangkau bandara-bandara kecil yang memiliki panjang landasan pacu kurang dari 1.600 meter - yang tidak dapat didarati oleh pesawat jet. Garuda Indonesia akan mengoperasikan "Explore" ATR72-600 dengan konfigurasi single class cabin (All Economy) berkapasitas 70 penumpang untuk melayani penerbangan dari Denpasar ke Labuan Bajo, Tambolaka, Ende, dan Bima, serta selanjutnya dari Makassar dan Ambon untuk melayani rute-rute penerbangan di wilayah tersebut.

Sejalan dengan program pengembangan armadanya, Garuda Indonesia akan mendatangkan sebanyak 35 pesawat ATR72-600, terdiri dari 25 pesawat berupa “firm order” dan 10 pesawat berupa "options", untuk melayani penerbangan point to point pada rute-rute jarak dekat. Dua pesawat di antaranya tiba November dan Desember tahun ini, sementara sisanya akan didatangkan secara bertahap hingga 2017 mendatang.

Pesawat ATR72-600 dikenal dengan kehandalan, biaya operasional, dan konsumsi bahan bakar yang efisien. Efisiensi bahan bakar ini juga membuat pesawat ini dapat mengurangi dampak pencemaran lingkungan secara signifikan. Pesawat ini memiliki jarak antar kursi (seat pitch) sebesar 30 inci dan juga dilengkapi dengan interior "Armonia" yang dirancang khusus oleh biro desain Giugaro dari Italia –yang berpengalaman memodifikasi sejumlah mobil sport-, sehingga nyaman bagi penumpang. Armada jenis pesawat ATR72-600 mulai dipasarkan pada 2010 dan hingga Agustus 2013 setidaknya ada lebih dari 600 pesawat jenis ini yang telah dioperasikan oleh maskapai-maskapai internasional lain, antara lain Iberia, Aer Lingus, Air New Zealand, Jet Airways, LOT, Czech Airlines, dan Malaysia Airline.

www.tribunnews.com

Selasa, 03 Desember 2013

Emirsyah Satar Berharap Garuda Indonesia Bisa Masuk 5 Besar Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Emirsyah Satar Berharap Garuda Indonesia Bisa Masuk 5 Besar Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia. Posisi dalam 5 besar maskapai penerbangan terbaik dunia tersebut diharapkan bisa terwujud pada 5 atau 7 tahun mendatang. Jika pada tahun ini Garuda Indonesia sudah menambah 24 unit pesawat terbang baru, maka pada tahun 2014 maskapai milik pemerintah ini akan menambah lagi 27 unit pesawat baru.
Garuda Indonesia Airbus A330-341 PK-GPA. ZonaAero
Garuda Tambah 27 Pesawat Baru Tahun Depan

Maskapai penerbangan Garuda Indonesia berencana menambah 27 pesawat baru pada 2014 mendatang. "Tahun ini (menambah) 24, tahun depan 27," kata Chief Executive Officer PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Emirsyah Satar, di Yogyakarta, Jumat, 29 November 2013.

Dia berharap Garuda bisa masuk dalam lima besar maskapai penerbangan terbaik di dunia pada lima hingga tujuh tahun mendatang. Namun, harapan itu harus tetap sesuai dengan kemampuan Garuda sebagai perusahaan. "Mesti realistis, permodalan juga harus masuk akal," kata dia.

Menurut Emirsyah, ada tiga hal yang menjadi pertimbangan pengembangan Garuda Indonesia. Peningkatan kapasitas SDM, proses bisnis, dan pengembangan teknologi dengan mengimpor teknologi yang setara dengan maskapai internasional yang lain di dunia. "Sehingga Garuda mampu memberikan pelayanan yang bagus dengan cost yang lebih murah," katanya.

Selain itu, kata dia, Garuda juga telah memesan 35 pesawat ATR untuk terbang ke daerah-daerah dengan bandara berlandasan pendek. Pesawat-pesawat itu akan terbang perdana per 2 Desember 2013. Pesawat itu di antaranya menuju Denpasar, Labuan Bajo, Bima, dan Ende pergi pulang. Pesawat itu memiliki base di sejumlah daerah, di antaranya Bali, Ambon, Papua, Medan, Surabaya, dan Balikpapan.

www.tempo.co

Senin, 02 Desember 2013

Penerbangan Solo-Banjarmasin Dan Solo-Balikpapan Dilayani Kal Star Mulai 15 Desember 2013

ZonaAero, Informasi Penerbangan: Penerbangan Solo-Banjarmasin Dan Solo-Balikpapan Dilayani Kal Star Mulai 15 Desember 2013. Kal Star mengoperasikan rute penerbangan Solo-Balikpapan dan Solo-Banjarmasin tersebut setelah maskapai Trigana Air menghentikan pelayanannya pada penerbangan Solo-Banjarmasin-Balikpapan-Berau. Kal Star mengoperasikan dua rute penerbangan baru ini dengan menggunakan pesawat terbang Boeing 737-500.
Kal Star Aviation. ZonaAero
Maskapai Kal Star Layani Rute Solo-Kalimantan

Maskapai Kal Star Aviation bersiap mengisi slot kosong untuk penerbangan dari Solo ke Kalimantan yang ditinggalkan maskapai Trigana Air. Sejak 17 Oktober 2013, maskapai Trigana Air menghentikan operasional untuk rute Solo-Banjarmasin-Balikpapan-Berau. General Manager PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo Surakarta Abdullah Usman mengatakan Kal Star akan resmi terbang di rute Solo-Banjarmasin dan Solo-Balikpapan mulai 15 Desember 2013. "Kal Star menggunakan Boeing 737-500 dengan kapasitas 132 tempat duduk," katanya kepada wartawan, Jumat, 29 November 2013. Dia mengatakan seluruh persiapan sudah selesai dan tinggal menunggu penerbangan perdana.

Abdullah mengatakan Kal Star selama ini sudah masuk ke Jawa Tengah, yaitu di Bandara Ahmad Yani Semarang. Kal Star lebih banyak melayani rute-rute perintis dengan pesawat baling-baling, seperti ke Putussibau, Ketapang, dan Sintang. Namun, belakangan Kal Star juga menghubungkan kota-kota besar, seperti Solo-Banjarmasin, Balikpapan-Malang, dan Pontianak-Semarang. Ia menilai kehadiran Kal Star akan meramaikan penerbangan di Bandara Adi Soemarmo. Terutama agar ada pilihan rute bagi masyarakat selain tujuan Jakarta. "Saya berharap Kal Star mampu bertahan," ucapnya.

Apalagi Kal Star termasuk maskapai yang berpengalaman mengoperasikan pesawat untuk rute Kalimantan dan Indonesia Timur. Dia menilai Kal Star sudah menghitung potensi dan untung rugi membuka rute Solo-Banjarmasin dan Solo-Balikpapan. Menurutnya rute Solo ke Kalimantan cukup menjanjikan. Sebab cukup banyak pekerja pertambangan dan perkebunan di Kalimantan yang berasal dari Surakarta dan sekitarnya, termasuk dari Jawa Timur bagian barat.

Sejatinya maskapai Sriwijaya Air juga berminat mengisi posisi Trigana Air. Manajer Distrik Sriwijaya Air Solo Taufik Sabar membenarkan bahwa Sriwijaya berencana terbang ke Kalimantan dari Solo. "Kami berharap tetap bisa terbang ke Kalimantan meski sudah ada maskapai lain yang mengisi rute tersebut," katanya.

Dia mengaku sudah melakukan studi lapangan dan perhitungan untung-rugi ihwal rute Solo ke Kalimantan dan menyerahkan hasilnya ke kantor pusat Sriwijaya. "Menurut kami, penerbangan Solo ke Kalimantan cukup potensial," ucapnya.

Namun demikian, keputusan akhir tetap berada di tangan manajemen kantor pusat. Dia berharap pertengahan Desember mendatang sudah ada jawaban dari kantor pusat Sriwijaya.

www.tempo.co