Cari di Blog Ini

Kamis, 19 Februari 2015

Garuda Indonesia Dan Lion Air Akan Layani Penerbangan Di Luwu, Sulawesi Selatan

Penerbangan di Luwu, Sulawesi Selatan, akan segera di layani maskapai Garuda Indonesia dan Lion Air pada tahun 2015. Pelayanan penerbangan di Bandara Lagaligo tersebut akan bisa dilakukan oleh Garuda Indonesia dan Lion Air karena pemerintah telah menyiapkan dana sebesar Rp. 30 milyar untuk perbaikan bandara yang berlokasi di kawasan Luwu Raya, Sulawesi Selatan ini.

Garuda Indonesia, ATR 72-600 Explore. ZonaAero
Garuda Indonesia, ATR 72-600 Explore.
Tahun Ini, Pesawat Lion Air dan Garuda Indonesia Mendarat di Luwu.

Kabar gembira untuk masyarakat Luwu Raya. Rencananya tahun ini pesawat Lion air dan Garuda Indonesia, sudah akan mendarat di Bandara Lagaligo, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Luwu, Rudi Dappi, mengatakan rencananya akhir tahun 2015, pesawat Lion Air dan Garuda Indonesia, sudah akan mendarat di Bandara Lagaligo Bua. "Salah satu kendala sehingga Lion Air dan Garuda Indonesia, belum bisa mendarat di Bandara Lagaligo dalam waktu dekat ini karena terkendala landasan yang belum bisa dilalui pesawat dengan 70 sit" ungkap Rudi Dappi, rabu (18/2/2015).

Namun pemerintah pusat telah mengalokasikan melalui Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp. 20 M untuk perbaikan Bandara Lagaligo pada tahun 2015.

www.tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar