Garuda Indonesia |
Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia Airways atau GIA akan menambah satu boeing ke Papua sehingga menjadi tiga pesawat yang akan melayani penumpang dari Timika, Biak, dan Jayapura menuju Makassar dan Jakarta. Ketiga pesawat itu, kata General Manager GIA Jayapura Ucok Cemerlang, seperti dikutip Antara di Jayapura, Senin (29/3/2010), dua Boeing jenis 737 seri 800 dan satu Boeing jenis 737 seri 400.
Ia menjelaskan bahwa rute penerbangan Jakarta-Makassar-Timika pp dilayani Boeing 737 seri 400, sedangkan rute Jakarta-Makassar-Biak pp dan Jakarta-Makassar-Jayapura pp dengan menggunakan Boeing 737 seri 800.
Menurut dia, khusus untuk rute Jakarta-Makassar-Biak dan Jakarta-Makassar-Jayapura akan diberlakukan mulai 1 Mei mendatang, sedangkan rute Jakarta-Makassar-Timika pp sudah diberlakukan sejak 28 Maret lalu. "Dengan adanya perubahan rute itu mengakibatkan GIA tidak lagi melayani rute Jayapura-Timika atau sebaliknya," ujarnya.
Sebelumnya, kata dia, jalur penerbangan itu dilayani pesawat garuda rute Jakarta-Denpasar-Timika-Jayapura pp. Ucok mengakui, perubahan jadwal penerbangan itu dilakukan setelah dilakukan studi kelayakan sekaligus sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di Papua.
Bahkan, menurut dia, ke depan, para penumpang dapat melakukan perjalanan dalam sehari ke kota lainnya di Indonesia bagian timur. "Makassar dijadikan pusat pelayanan ke Indonesia bagian timur," ungkap Ucok Cemerlang.