Cari di Blog Ini

Minggu, 23 Desember 2012

Penerbangan Indonesia Catat Penambahan 27 Rute Penerbangan Baru Sepanjang 2012

Industri Penerbangan Indonesia
Tambah 27 Rute Penerbangan

Industri penerbangan nasional mencatatkan pertumbuhan paling pesat diantara moda yang lain sepanjang tahun 2012. Selain jumlah penumpang yang meningkat, tujuan yang dilayani maskapai juga bertambah sebanyak 27 rute penerbangan. "Saya gembira melihat perkembangan industri penerbangan kita. Tahun ini, rute penerbangan komersial domestik bertambah dari 222 rute pada 2011 menjadi 249 rute. Ini tentunya diikuti dengan peningkatan jumlah penumpang yang cukup signifikan," ujar Menteri Perhubungan E.E. Mangindaan dikantornya, Kamis (20/12).

Sampai akhir Oktober 2012, jumlah penumpang angkutan udara mencapai 40.485.295 orang, terdiri dari 35.522.576 penumpang domestik dan 5.322.719 penumpang penerbangan internasional. "Penerbangan nasional bergerak tumbuh, bahkan paling pesat pertumbuhannya dibandingkan moda-moda lain," kata dia.

Sebagai perbandingan, jumlah penumpang angkutan udara pada 2011 mencapai 68.349.439 orang, terdiri dari 60.197.306 penumpang domestik dan 8.152.133 penumpang internasional. Pertumbuhan ini juga terbantu dengan subsidi untuk penerbangan perintis di daerah terpencil. "Tahun ini mencapai Rp 279,2 miliar untuk 130 rute di 19 provinsi," sebutnya

VP Corporate Secretary & Legal PT Merpati Nusantara, Herry Saptanto, mengakui bahwa transportasi udara semakin menjadi pilihan masyarakat, terutama di daerah-daerah. Bahkan untuk memenuhi lonjakan permintaan menjelang libur Natal dan Tahun Baru, Merpati harus menambah penerbangan (extra flight). "Kita juga akan membuka sejumlah rute baru," tambahnya

Penerbangan yang ditambah adalah untuk rute Jakarta-Surabaya-Jakarta, lalu Jayapura-Manado-Jayapura. Menurutnya, permintaan ke dua rute tersebut sangat tinggi pada saat liburan nanti. "Oleh karena itu peluang harus kita tangkap. Total yang kami sediakan sebanyak kurang lebih 5.200 kursi tambahan," ungkapnya

Herry berharap, penambahan extra flight ini akan berjalan lancar dan memuaskan masyarakat yang menjadi pelanggan setia Merpati, karena penambahan penerbangan dan pembukaan rute baru juga merupakan peluang untuk memperbaiki kinerja perusahaan. "Ini wujud komitmen Merpati untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat di berbagai daerah," jelasnya

www.jpnn.com