Cari di Blog Ini

Minggu, 17 Februari 2013

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar 10 Bandar Udara Tersibuk Di Dunia Tahun 2012

Berdasarkan data dari Airport World, Bandara Internasional Soekarno-Hatta masuk dalam daftar 10 bandar udara tersibuk di dunia pada tahun 2012 lalu. Pada daftar tersebut, Bandara Soekarno-Hatta menempati ranking 8 bandara tersibuk di dunia dengan jumlah penumpang pesawat sebanyak 60 juta orang. Bandara Soekarno-Hatta mengalahkan Bandara Dalas/Forth Worth di posisi 9 dengan jumlah 58,6 juta penumpang dan Bandara Dubai International yang menempati ranking 10 yang melayani 57,7 juta penumpang.
Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng. ZonaAero
Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng
Untuk Pertama Kali, Bandara di RI Masuk 10 Bandara Tersibuk Dunia

Bandar Udara (Bandara) Soekarno-Hatta untuk pertama kalinya masuk dalam daftar 10 besar bandara tersibuk di dunia, bersama Dubai International Airport. Seperti dikutip dari Airport World, Kamis (14/2/2013), Bandara Soekarno-Hatta tercatat sebagai bandara tersibuk ke-8 di dunia pada 2012, mengalahkan Dalas/Forth Worth Airport dan Dubai International Airport. Jumlah penumpang pesawat terbang di Bandara Soekarno Hatta sepanjang 2012 naik 14,4% menjadi 60 juta orang. Sementara, Dubai International Airport meningkat 13,2% menjadi 57,6 juta.

Atlanta Hartsfield-Jackson Airport, Amerika Serikat, tetap berada di posisi puncak, dengan 95,5 juta wisatawan pada tahun 2012, naik 3,4% pada tahun sebelumnya. Disusul Beijing di ranking kedua dengan kenaikan 4,2% menjadi 81,8 juta. Berada di posisi ketiga, London Heathrow Airport dengan jumlah 70 juta penumpang. Sementara Hong Kong International dan Frankfurt Airport di Jerman tersingkir dari daftar 10 bandara tersibuk di dunia, meski mencatat kenaikan jumlah penumpang. Jumlah penumpang pesawat terbang secara global meningkat sebesar 3,9% pada tahun 2012. Kenaikan itu ditopang oleh pertumbuhan penumpang di negara berkembang.

Daftar 10 Bandara Tersibuk Di Dunia :
  1. Atlanta Hartsfield-Jackson Airport (95 juta penumpang)
  2. Beijing (81.8 juta penumpang)
  3. London Heathrow Airport (70 juta penumpang)
  4. Chicago O'Hare (66,8 juta penumpang)
  5. Bandara Haneda di Tokyo (65 juta penumpang)
  6. Los Angeles (63,7 juta penumpang)
  7. Paris Charles de gaulle (61,6 juta penumpang)
  8. Soekarno Hatta (60 juta penumpang)
  9. Dalas/Forth Worth (58,6 juta penumpang)
  10. Dubai International (57,7 juta penumpang).
bisnis.liputan6.com